KH Said Aqil Siradj Ulang Tahun ke-67

cilacap info featured
cilacap info featured

CILACAP.INFO – Prof Dr KH Said Aqil Siradj MA atau Kiai Said Aqil Siroj kini berusia 67 tahun tapat hari ini, Jum’at (3/7/2020). Ucapan Milad untuk ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul ‘Ulama (PBNU) juga membanjiri lini masa media sosial.

Diketahui, beliau lahir di Pondok Pesantren Kempek, Cirebon, Jawa Barat (jabar), pada 3 Juli 1953. Beliau terpilih menjadi ketua umum PBNU 2 periode, yakni 2010-2015 dan 2015 – 2020.

Profil

Kiai Said adalah Pembina Pondok Pesantren Kyai Haji Aqiel Siroj (KHAS) Kempek Cirebon sepeninggal Ayah beliau, yakni Kiai Aqil. Beliau juga merupakan Pengasuh Pondok Pesantren (Ponpes) Luhur Al Tsaqafah.

Pendidikan

Madrasah: Madrasah Tarbiyatul Mubtadi’ien Kempek Cirebon

Almamater:

1. S1 Universitas King Abdul Aziz di Arab Saudi, jurusan Ushuluddin dan Dakwah, lulus 1982.

2. S2 Universitas Umm Al-Qura di Arab Saudi, jurusan Perbandingan Agama, lulus 1987.

3. S3 Universitas Umm Al-Qura di Arab Saudi, jurusan Aqidah / Filsafat Islam, lulus 1994.

Pondok Pesantren

1. Hidayatul Mubtadi’en Pesantren Lirboyo Kediri (1965-1970).

2. Pesantren Al-Munawwir Krapyak Yogyakarta (1972-1975).

Dakwah, Ketokohan & Pengaruh:

1. Sekertaris PMII Rayon Krapyak Yogyakarta 1972-1974.

2. Ketua Keluarga Mahasiswa NU (KMNU) Mekkah 1983-1987.

3. Wakil Katib ‘aam PB Nahdlatul Ulama 1994-1998.

4. Katib ‘aam PB Nahdlatul Ulama 1998-1999.

5. Penasehat Gerakan Anti Diskriminasi Indonesia (Gandi) mulai 1998

6. Ketua Forum Komunikasi Kesatuan Bangsa (FKKB) Mulai 1998.

7.Penasehat Pusat Kajian Timur Tengah dan Islam UI mulai 1998

8. Wakil Ketua Tim Gabungan Pencari fakta (TGPF) Kerusuhan Mei 1998

9. Ketua TGPF Kasus pembantaian Dukun Santet Banyuwangi Mulai 1998.

10. Penasehat PMKRI Mulai 1999

11. Ketua Panitia Muktamar NU XXX di Lirboyo Kediri Mulai 1999

12. Rais Syuriah PB Nahdlatul Ulama
Adalah Rais Syuriah 1999-2004

13. Ketua PB Nahdlatul Ulama mulai 2004

14. Dosen luar biasa UNU Yogyakarta : beliau dikenal sebagai Tim ahli bahasa indonesia dalam surat kabar harian Al-Nadwah Mekkah (1991).

15. Dosen di Institut Pendidikan Tinggi Ilmu Alquran (PTIQ) (1995-1997)

16. Dosen pascasarjana UIN Syarif Hidayatullah, Jakarta (1995-sekarang).

17. Wakil Direktur Universitas Islam Malang (Unisma) (1997-1999).

18. MKDU penasihat fakultas di Universitas Surabaya (Ubaya) (1998-sekarang).

19. Wakil ketua dari lima tim penyusun rancangan AD / ART PKB (1998)

20. Komisi member (1998-1999)

21. Dosen luar biasa Institut Islam Tribakti Lirboyo Kediri (1999 – sekarang).

21. Majelis Permusyawaratan Rakyat anggota fraksi yang mewakili NU (1999-2004).
22. Lulusan Unisma direktur (1999-2003)
Penasehat Masyarakat Pariwisata Indonesia (MPI) (2001-sekarang).

23. Dosen pascasarjana ST Ibrahim Maqdum Tuban (2003-sekarang).

24. UNU Dosen lulusan Universitas NU Solo (2003-sekarang)

25. Lulusan Unisma dosen (2003-sekarang)
Ketua Majelis Wali Amanat Universitas Indonesia (UI).

26.Ketua Umum (Tanfidziyah) Pengurus Besar Nahdlatul ‘Ulama (PBNU) 2010-2015 periode pertama dan Periode kedua 2015-2020.

Pernikahan & Keluarga

Istri : Hj. Nur Hayati Abdul Qodir

Keturunan :

Muhammad Said Aqil, Nisrin Said Aqil, Rihab Said Aqil, Aqil Said Aqil

Cilacap Info
IKUTI BERITA LAINNYA DIGOOGLE NEWS

Berita Terkait