Selain itu, program ini telah menjadi agenda tahunan dari pemerintah pusat maupun pemerintah daerah sehingga diharapkan kepada semua pihak bisa mengalokasikan anggaran khusus dalam rangka membantu meningkatkan kegiatan pembangunan di wilayah Kabupaten Cilacap yang dirangkum dalam kegiatan TMMD sehingga dampak dari kegiatan ini dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.
“Kita membuka adanya masukan ataupun program dan juga bantuan-bantuan dari seluruh instansi maupun stake holder yang ada di Kabupaten Cilacap untuk nantinya bisa disinergiskan dengan kegiatan TMMD Sengkuyung tahap I di Desa Sikampuh yang rencananya akan dibuka pada tanggal 16 Maret 2020 mendatang,” kata Kasdim.
Sasaran yang akan dicapai dalam kegiatan TMMD di Desa Sikampuh ini meliputi kegiatan fisik dan non fisik. Untuk kegiatan fisik meliputi Pengaspalan jalan dengan 440 X 3 Meter, Pembangunan Talud dengan volume 350 M X Kedua sisi, Pembangunan Gorong-gorong Plat dan Leneng 1 Unit, MCK 2 Unit dan Rehab RTLH sebanyak 26 Unit.
Sedangkan sasaran kegiatan Non Fisik TMMD meliputi penyuluhan pertanian, peternakan dan perkebunan, penyuluhan kesehatan dan pengobatan gratis, penyuluhan Bela Negara dan Kamtibmas, penyuluhan tentang Bencana Alam dan Narkoba, Pembuatan Akte Kelahiran Gratis, Pelayanan KB Gratis, Pelayanan KB, Pelatihan Servis Alat Rumah Tangga, Pembinaan Kearsipan, Pelayanan Perpustakaan Keliling dan Pelatihan Ketrampilan dan Wira Usaha. (* / Urip Pendim)
Tampilkan Semua